Pengajaran Kenyataan Hidup

      Pengajaran Kenyataan Hidup

Di rumah ibadat di Kapernaum Tuhan menegur keras orang-orang yang terus mengejar dia setelah diberi makan kenyang. Ia menegur motivasi mereka mencari dia hanya karena diberi makan berlimpah, tetapi tidak mengerti maksud dari pada tanda ajaib yang Ia lakukan.

Setelah semuanya pergi meninggalkan Yesus, Iapun memberi kesempatan kepada para muridNya untuk meninggalkan Dia. Tetapi Petrus yang mewakili para murid menjawab bahwa mereka tidak akan meninggalkan Dia, karena perkataanNya adalah perkataan tentang kenyataan hidup.

Murid-murid walau bukan orang terpelajar memiliki intelegensia dan hikmat yang lebih tinggi dari pada kebanyakan orang Kristen saat ini. Mereka mengerti pengajaran Yesus adalah pengajaran tentang kenyataan hidup. Bukan khayalan atau fantasi kehidupan. Mereka suka akan pengajaran yang sehat bukan pengajaran alam mimpi yang tidak akan pernah jadi kenyataan.